Paska Hujan Menyisakan Tumpukan Sampah di Terminal Sukatani

IRONIS akibat tidak adanya bak penampung sampah dan kurangnya kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan menyisakan tumpukan sampah diareal terminal Sukatani pasha hujan dengan curah tinggi akhir – akhir ini.

Ketua KSM LSM GMBI Sukatani, Affandi kepada Newsbekasi.Id mengaku cukup prihatin dengan kondisi paska hujan di areal terminal Sukatani bak penampungan sampah yang berserakan dimana – mana sehingga selain bau juga menggangu pemandangan seakan – akan pemerintah desa dan kecamatan serta UPTD Terminal Sukatani tidak peduli akan hal tersebut.

“Harusnya drainase (saluran air) di terminal Sukatani dibenahi sehingga air yang tergenang pasca hujan bisa mengalir dengan baik, juga selain itu tidak ada bak penampungan sampah sehingga pasca hujan sampah berserakan dimana-mana,” ucapnya.

Bahkan sambungnya, harusnya pemerintah desa dan kecamatan juga ikut peduli dalam menangani setiap persoalan di daerahnya, padahal anggaran Desa dan pemeliharaan untuk fasilitas terminal sukatani setiap tahun ada.

“Bahkan sampai sekarang namanya terminal sukatani setiap tahun penataan dan pemeliharaanya diduga anggarannya ada,tapi ironisnya tidak pernah Di pungsikan sebagai terminal sudah bertahun tahun lamanya,” katanya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *