JELANG memasuki akhir tahun, proyek pembangunan insfratsruktur di Kabupaten Bekasi terus dikebut. Salah satunya proyek pembangunan fly over Tegal Gede di Desa Pasir Sari Kecamatan Cikarang Selatan.
Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bekasi, Iman Nugraha mengatakan saat ini, progres pembangunan telah mencapai 78 persen. Diharapkan, pertengahan Desember 2018 nanti pembangunan selesai.
”Pembangunan Fly Over Tegal Gede sudah mencapai 78 persen. Seluruh pekerja sudah kami arahkan untuk mempercepat pengerjaan,” kata Iman Nugraha kepada NewsBekasi.Id, Jum’at (30/11).
Dia menjelaskan, saat ini tahapan yang tengah dilakukan adalah proses pengerjaan lantai jembatan dan penyelesaian jalan pendekat jembatan disertai dinding penahan tanah di kedua sisi jembatan.
“Sampai saat ini alhamdulillah semua berjalan dengan baik dan insyallah selesai sesuai target di bulan Desember nanti,” kata Iman.
Diketahui, Fly Over Tegal Gede sebenarnya pertama kali dibangun 2016. Pada tahap pertama, pembangunan Fly Over sebenarnya telah sampai pada pembangunan jalan pendekat jembatan di kedua ruas Jl. Raya Inspeksi Kalimalang. Pembangunan jembatan kemudian dilanjutkan pada 2017. Hanya saja, pembangunan gagal dilakukan lantaran proses lelang batal dan baru dilanjutkan kembali di tahun ini dengan anggaran sekitar Rp 20 miliar dari APBD 2018. (dej)